Bukan saatnya untuk diam saja ketika Anda memiliki pujaan hati, khususnya bagi kaum wanita. Tidak ada salahnya bagi wanita untuk mulai melakukan pendekatan, karena banyak tips membuat pria jatuh cinta yang bisa dipraktikkan.
Cara pendekatannya memang berbeda antara wanita dan pria. Apalagi jika gebetan Anda adalah tipe pria yang pendiam. Penting untuk terus aktif dalam berkomunikasi, seperti apa tips yang bisa dilakukan, langsung saja simak.
5 Tips Membuat Pria Jatuh Cinta
Pria tidak bisa hanya diberikan kata-kata manis agar jatuh hati kepada Anda. Jika Anda menyukainya maka perlu pendekatan dan waktu, karena seseorang membutuhkan proses agar jatuh hati.
Memperlihatkan penampilan yang menarik menjadi salah satu trik agar Anda bisa dilirik oleh gebetan. Penampilan yang baik akan memberikan nilai plus di mana para pria, Anda pun juga bisa lebih nyaman.
Cara membuat pria jatuh cinta dan tergila-gila ini sebenarnya tidak hanya bisa diterapkan untuk para calon pasangan saja. Anda yang sudah memiliki pasangan pun tetap perlu trik khusus agar pria terus jatuh cinta dan setia.
Apa saja caranya, bisa Anda simak berikut ini
1. Perlihatkan Sikap Mandiri dan Percaya Diri
Bingung bagaimana caranya untuk memperlihatkan pesona diri? Anda hanya perlu bersikap mandiri saja. Kemandirian bisa jadi cara membuat pria jatuh cinta jarak jauh.
Kemandirian dinilai sebagai salah satu ciri dari wanita yang cerdas karena tidak bergantung pada siapapun. Anda bisa mendapatkan penilaian wanita yang hebat di mata pria.
Kecerdasan juga bisa dilihat dari bagaimana cara Anda bertutur kata. Cobalah untuk memulai percakapan dengan berbagai macam topik seperti sosial, pendidikan dan sudut pandang Anda dalam pembicaraan tersebut.
Sering berbicara akan membuat Anda lebih percaya diri dalam mengutarakan pendapat. Namun tetap ingat berpikirlah dengan baik sebelum berucap supaya tidak salah dalam menjawab yang mungkin saja menyinggung perasaan.
2. Seringlah Tersenyum
Berpakaian rapi tapi tampilan wajah murung? Anda tidak bisa memperlihatkan pesona diri dengan baik. Cara mudah membuat pria jatuh cinta adalah dengan lebih sering tersenyum.
Misalnya saja ketika dia sedang memberikan lelucon, Anda bisa tersenyum atau tertawa dengan tulus. Anda bisa memberikan lelucon balik agar suasana pun jadi lebih nyaman dan pria pun merasa cocok.
Memberikan senyuman yang indah bisa menghangatkan hati kaum pria. Apalagi jika Anda tampak bahagia dengan kejutan kecil yang dia berikan. Cara tersenyum yang baik adalah tampak malu-malu sambil sesekali menyelipkan rambut di belakang telinga.
Anda juga bisa tersenyum sambil memejamkan mata dan tampak tersipu. Sikap inilah yang akan membuat pria langsung jatuh hati.
3. Jadilah Diri Sendiri
Tips membuat pria jatuh cinta yang selanjutnya adalah selalu menjadi diri sendiri. Anda tidak perlu meniru gaya artis atau orang lain agar dia jatuh cinta. Apalagi Anda mungkin sudah menanyakan tipe wanita apa yang dia sukai.
Tidak perlu juga untuk mengubah gaya bicara apalagi hobi. Tampil apa adanya sesuai dengan standar yang Anda miliki justru bisa menjadi daya tarik tersendiri. Anda pun jadi lebih leluasa dan percaya diri dalam bersikap.
Sama seperti ketika Anda harus menjadi diri sendiri, Anda juga tidak boleh memaksakan kehendak agar pria mengubah kepribadiannya. Biasanya hal ini terjadi pada para pasangan yang sudah menjalin hubungan cukup lama.
Anda tidak sempurna, begitu juga dengan pasangan. Oleh karena itu tidak ada kepribadian yang harus diubah, yang ada adalah harus saling memahami. Ketika perubahan itu dipaksa jadinya hubungan tidak akan nyaman.
4. Jangan Pernah Bersikap Kasar
Tidak ada pria yang suka dikasari apalagi dengan wanita sombong. Sikap sombong hanya akan membuat pria ilfeel. Wanita yang kasar tidak akan didekati oleh pria.
Sikap kasar dan sombong akan terlihat dari cara Anda bertutur dan mengekspresikan diri dalam sebuah percakapan. Misalnya saja ketika dia sedang bercerita mengenai teman yang sedang membeli ponsel baru.
Sebuah kesalahan jika Anda memberikan jawaban bahwa ponsel tersebut murahan dan Anda memiliki ponsel yang lebih bagus dan mahal. Siapapun yang mendengarnya akan tahu bahwa Anda adalah orang sombong.
5. Tunjukkan Sikap Peduli dan Menghargai
Perhatian adalah hal yang dibutuhkan oleh pria, jadi bukan hanya wanita saja. Pria justru bisa lebih sensitif dengan sikap peduli dari hal kecil. Sikap peduli ini bisa jadi cara membuat pria jatuh cinta lewat chatting.
Misalnya saja Anda tidak pernah absen untuk mengucapkan selamat pagi, mengingatkan sudah makan atau belum dan masih banyak lagi. Kepedulian ini juga bisa diterapkan dalam bentuk dukungan atas hobi yang pria miliki.
Jangan lupa juga untuk sering mendengarkan apa yang mereka utarakan, baik itu keluh kesah atau percakapan apapun. Berusahalah untuk menjadi pendengar yang baik kapanpun waktunya.
Mendengarkan apa yang pria bicarakan adalah sikap menghargai paling kecil namun dampaknya sangat besar. Tidak ada salahnya juga untuk memberikan sebuah hadiah kecil, pada event tertentu sebagai bentuk sikap peduli.
Anda bisa memanfaatkan Valentine Promo dari Blibli pada tanggal 7-15 Februari 2022 untuk memberikan barang yang dia inginkan sejak lama. Semua produk dari pakaian, elektronik sampai peralatan olahraga tersedia bahkan dari brand ori.
Blibli memberikan banyak voucher yang bisa Anda dapatkan pada saat checkout. Tinggal pilih apa saja produk apa yang dia sukai di Blibli, Anda bisa langsung mengirimkannya ke alamat dia agar jadi kejutan.
Tidak sulit mengikuti semua tips membuat pria jatuh cinta ini, selalu jadi diri sendiri dan tetap tersenyum. Tinggal tunggu waktu saja sampai dia menyatakan perasaannya. (**)
Editor: Ady Putong
Discussion about this post