Manado, Barta1.com – Di tengah situasi yang menghimpit ekonomi masyarakat akibat virus Corona (Covid-19), Direktorat Intelkam Polda Sulut menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada kelompok tani di Desa Darunu, Kecamatan Wori, Minahasa Utara.
Sebelumnya bantuan disalurkan bagi tukang ojek, sopir mikro, kelompok nelayan.
“Mengayomi dan menjaga kedaulatan negara adalah tugas yang utama kami. Tetapi misi kemanusiaan di tengah dampak Covid-19 juga penting membantu masyarakat ekonomi lemah,” ujar Kasubdit V Dit Intelkam Polda Sulut, AKBP Amelia Pontoh, Sabtu (6/6/2020).
Perempuan yang merupakan garis keturunan Raja Jacobs-Pontoh ini, mengungkapkan selagi mampu menolong orang lain, maka bantulah orang lain. Mungkin apa yang kita bantu tidaklah seberapa, tapi bisa jadi itu sangat berharga bagi orang yang dibantu tersebut.
“Selain itu juga Dit Intelkam Polda Sulut mensosialisasikan kebijakan pemerintah untuk menjalankan protokol kesehatan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata pemilik dua melati di pundak kiri-kanan ini.
Peliput : Albert P Nalang
Discussion about this post