Manado, Barta1.com – Himpunan Mahasiswa Jurusan (Himaju) Pariwisata Politeknik Negeri Manado (Polimdo) sukseskan pola kaderisasinya, melalui latihan kepemimpinan dan pengabdian kepada masyarakat (LKPM), bertempat di 2 lokasi yakni Kampus Polimdo dan Kelurahan Molas, Kecamatan Bunaken Darat Jumat – Sabtu (21-22/02/2025).

Kegiatan yang bertajub “mengembangkan potensi mahasiswa/mahasiswi yang berintelektual dan berjiwa nasional serta peduli terhadap lingkungan” menghasilkan berbagai kegiatan bersifat pembekalan hingga aksi.

Ketua Himaju Pariwisata Polimdo, David J. Tumbel, ketika diwawancarai Barta1.om, Senin (24/02/2025), mengatakan kegiatan ini diikuti oleh 90 peserta dengan menerima pembekalan tentang materi ramah lingkungan, KMO, dan manajemen kepemimpinan.

“Dari pembekalan yang diberikan, berikutnya dilakukan aksi pembersihan pantai Batu Hitam di kelurahan Molas, Kecamatan Bunaken dan dilanjutkan dengan pemasangan plakat penunjuk arah pantai,” ungkap David sembari menyebut kegiatan ini juga bertepatan dengan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN).

Bahkan maksud dan tujuan dari kegiatan ini dilaksanakan, kata David, untuk mewujudkan salah satu dari peran tridharma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat, kemudian meningkatkan kesadaran sosial, khususnya bagi mahasiswa dan masyarakat setempat tentang pentingnya peran mereka dalam mengembangkan komunitas dan pariwisata berkelanjutan.
“Selain itu juga, kegiatan ini juga bisa mendorong partisipasi aktif dalam pengabdian masyarakat, serta mengajarkan mahasiswa dan masyarakat setempat dalam pengembangan desa melalui kegiatan bersih-bersih Pantai, sekaligus memperingati HPSN,” tuturnya.
Suksesnya kegiatan ini, tentunya banyak pihak yang berperan di dalamnya, mereka adalah Direktur Polimdo, Dra Mareyke Alelo MBA, yang sudah mengijinkan mahasiswa/i Pariwisata melakukan kegiatan LKPM.
“Kemudian, ada ketua Jurusan Pariwisata Polimdo, Dr Bernadain D. Polii, M.Pd yang memberikan izin LKPM ini dilaksanakan, berikutnya ada pemerintah setempat. seperti Bapak lurah dan jajarannya serta masyarakat Molas, Kecamatan Bunaken yang juga mengijinkan dan mendukung kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik,” tuturnya.
Terakhir, tentunya peran dari seluruh mahasiswa/i pariwisata yang terlibat dalam kegiatan LKPM ini, mereka luar biasa. “Dan kegiatan seperti ini, akan terus berkelanjutan untuk kepentingan banyak pihak, baik itu untuk institusi pendidikan Polimdo, mahasiswa yang berperan di lapangan, dan masyarakat secara luas,” pungkasnya. (*)
Peliput : Meikel Pontolondo
Discussion about this post