Beberapa orang mungkin sedang mencari tips memilih kamera HP. Apakah Anda salah satunya? Seperti yang diketahui, seiring perkembangan zaman, semakin canggih pula teknologinya. Salah satunya adalah smartphone atau ponsel pintar. Banyak sekali jenis dan merek smartphone yang terus hadir untuk menarik perhatian penggunanya.
Selain mencari RAM atau kapasitas yang besar, biasanya pengguna akan mencari kamera yang bagus. Ternyata, ada beberapa jenis kamera yang terdapat di ponsel. Mulai dari periscope, kamera ToF, kamera monokrom, telefoto, sampai kamera macro. Tentunya masing-masing jenis kamera mempunyai fungsi dan keunggulan sendiri.
Begini Cara Memilih Kamera HP yang Bagus
Kamera yang bagus tentu membuat penggunanya semakin merasa puas saat mengabadikan momen spesial. Selain itu, kamera smartphone yang bagus juga bisa digunakan untuk membuat konten agar lebih menarik. Lalu, bagaimana cara memilih kamera smartphone yang bagus?
Memperhatikan Fitur Autofocus
Salah satu cara mudah yang bisa Anda lakukan untuk memilih kamera HP yang bagus adalah dengan memperhatikan fitur autofocus. Bisa dibilang, fitur ini wajib diperhatikan ketika ingin mendapatkan kamera terbaik. Hal ini karena autofocus merupakan fitur yang membuat kamera bisa memfokuskan objek.
Jika kamera smartphone tidak mempunyai fitur autofocus, maka hasil jepretan akan terlihat buram. Meskipun ukuran resolusi atau megapixel kamera terbilang tinggi, tapi tetap akan kalah dengan smartphone yang mempunyai fitur autofocus.
Mempunyai Kualitas Rekaman 4K
Selain digunakan untuk mengambil gambar, kamera juga digunakan untuk mengambil video. Bagi Anda yang lebih suka mengambil video dibandingkan dengan gambar, maka wajib memperhatikan poin ini ketika mencari kamera yang berkualitas.
Kamera smartphone yang dilengkapi dengan kualitas rekaman 4K membuat video terlihat lebih jernih dan bagus. Selain itu, Anda tidak perlu khawatir karena banyak smartphone yang sudah menawarkan kualitas rekaman terbaik dengan 4K.
Memperhatikan LED Flash
Tips memilih kamera HP yang bisa dilakukan adalah dengan memperhatikan LED Flash. Hal ini karena lampu flash mempunyai tugas yang penting dalam ketajaman gambar. Selain itu, flash juga bisa menambah pencahayaan saat situasi pengambilan objek terlalu gelap.
Hal ini karena faktor yang mempengaruhi kualitas gambar adalah pencahayaan. Jika pencahayaan terlalu rendah, maka kualitas gambar pun akan menjadi berkurang kualitasnya. Jika ingin menghasilkan gambar yang bagus, maka bisa memilih smartphone dengan 2 LED flash.
Memperhatikan Besaran Aperture
Cara lainnya yang bisa dilakukan untuk memilih kamera ponsel berkualitas adalah dengan memperhatikan besaran aperture. Mungkin sebagian orang merasa asing dengan istilah aperture.
Aperture adalah fitur kamera yang mempunyai fungsi untuk menarik cahaya agar masuk ke dalam lensa.
Fitur tersebut biasanya disingkat dengan huruf f kecil. Perlu diketahui, semakin kecil aperture, maka semakin banyak cahaya yang masuk ke dalam kamera. Alhasil, semakin jernih dan bagus pula hasil gambar atau rekaman objek yang diambil.
Memperhatikan Frame Rate
Fitur lainnya yang bisa Anda perhatikan ketika membeli kamera berkualitas adalah memperhatikan frame rate. Frame rate atau FPS adalah jumlah gambar yang bisa terlihat setiap detiknya. Setiap smartphone mempunyai FPS yang berbeda. Hal ini juga bergantung pada masing-masing vendor smartphone.
Secara umum, besaran FPS yang tersedia di perangkat smartphone adalah kisaran 24 FPS, 60 FPS, dan 100 FPS. Semakin tinggi FPS, maka kecepatan tinggi dalam merekam momen busa didapatkan. Dengan tampilan yang detail dan terlihat nyata, hasil rekaman atau gambar sangat jelas dan jauh dari kesan patah-patah.
Memilih Smartphone Mid-range
Beberapa orang beranggapan smartphone yang bagus adalah flagship. Namun, tidak sedikit juga yang menganggap mid-range sebagai jenis smartphone terbaik. Pasalnya, jenis ponsel itu semi mahal dengan fitur yang lengkap.
Jika bisa mendapatkan fitur yang lengkap dengan harga terjangkau, kenapa harus membeli yang mahal, bukan? Nah, jenis smartphone ini bisa jadi prioritas Anda ketika ingin mencari kamera yang berkualitas. Pilihlah smartphone dengan kamera terbaik, tapi menawarkan harga yang terjangkau.
Selain itu, saat ini sudah banyak orang yang memilih jenis mid range dibandingkan dengan flagship. Hal ini karena budget lebih terkendali, tidak boros, mempunyai software dan hardware yang baik, serta mirip dengan flagship.
Nah, jika Anda mencari smartphone dengan kualitas di atas, maka bisa memilih OPPO Reno 5. Smartphone ini mempunyai kamera depan 44MP atau f / 2,4. Sementara kamera belakangnya terdiri dari 64MP sebagai kamera utama, 8MP untuk kamera sudut ultra lebar, 2MP kamera makro, dan 2MP kamera mono.
Sementara untuk pengambilan video, smartphone Reno 5 dari OPPO mempunyai kamera belakang 4K. Belum lagi FPS yang dimiliki untuk bagian belakang adalah 60fps, video gerak lambat 480fps dan 960fps. RAM dan kapasitasnya juga tergolong besar sehingga wajib untuk dicoba.
Anda bisa membeli produk smartphone tersebut di aplikasi Blibli. Seperti yang diketahui, aplikasi Blibli adalah aplikasi yang identik dengan smartphone dan laptop. Anda bisa memesan produk teknologi yang diinginkan dengan mudah melalui aplikasi.
Belum lagi, aplikasi Blibli menghadirkan beberapa produk serupa dengan harga yang variatif. Anda bisa memilih produk dengan harga terjangkau sesuai budget Anda. Selain itu, aplikasi ini juga akan dan menyediakan garansi yang sayang untuk dilewatkan.
Tips memilih kamera HP bisa Anda coba dari sekarang. Jika bingung memilih kamera yang berkualitas, bisa langsung membeli produk Reno 5 milik OPPO di aplikasi Blibli. Jadi, sudahkah Anda menentukan ingin membeli atau tidaknya? (**)
Editor: Ady Putong
Discussion about this post