Manado, Barta1.com – Hari semakin sore, suara riang gembira terdengar dari samping Gedung DPRD Provinsi Sulut, Kamis (27/02/2025).
Bahkan sesekali suara itu tak terdengar, namun secara bersamaan hanyalah teriakan tegas “jalan di tempat, gerak” dari salah satu instruktur.

Ketika dipantau Barta1.com secara dekat, itu rupanya bagian dari Sekretariat DPRD Provinsi Sulut dalam mempersiapkan kesiapannya mengikuti apel parade dalam menyambut pemimpin yang baru, yakni Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE dan Wakil Gubernur Sulut, Dr. Johannes Victor Mailangkay, SH, MH.
Dan hal itu juga, terlihat di semua jajaran SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) Provinsi Sulut, yang mulai menerapkan peraturan baris-berbaris (PBB), baik itu diikuti oleh ASN, P3K, dan THL (Honorer yang menunggu tahapan seleksi P3K berikutnya).
PBB yang dilakukan oleh jajaran Sekretariat DPRD Provinsi Sulut, itu berupa sikap sempurna, sikap istirahat, periksa kerapian, lancang kanan dan kiri.
Sekaligus juga, adanya penghormatan, gerakan perubahan arah, membuka dan menutup barisan, dan gerakan jalan ditempat.

Plt Setwan DPRD Sulut, Niklas Silangen, ketika diwawancarai langsung mengatakan pelatihan PBB ini dalam rangka apel perdana bersama Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut yang baru dilantik, yaitu Mayjen TNI (Purn), Yulius Selvanus SE dan Wakil Gubernur Sulut, Dr Johannes Victor Mailangkay, SH.,MH.
“Dalam mengikuti apel perdana itu, sekaligus di dalamnya ada defile (kegiatan baris berbaris) sesuai dengan perangkat masing-masing,” ungkap Setwan Niklas yang terlihat bersemangat ikut menjadi bagian dari PBB.
Tentunya dari pelatihan PBB ini, kata Sekwan Niklas, ingin memberikan yang terbaik. “Dan pelatihan PBB ini dilakukan dalam seminggu itu, sebanyak 3 kali di hari Rabu, Kamis dan Jumat.”
“Untuk kegiatan apel perdana ini, belum ada informasi yang pasti, tapi kami sudah mempersiapkannya lebih awal,” tuturnya.
Dari semua pelatihan yang dilakukan ini, Setwan Niklas, mengharapkan PBB tentunya dapat meningkatkan disiplin, kerja sama antar staf pegawai yang ada. (*)
Peliput: Meikel Pontolondo
Discussion about this post