Talaud, Barta1.com – Jujur, sederhana dan merakyat. Itulah kata yang tepat untuk menggambarkan sosok bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Talaud, Welly Titah dan Anisa Gretsya Bambungan.
Potret kesederhanaan pasangan ini benar – benar mencerminkan sosok pemimpin yang diinginkan oleh masyarakat. Hal ini diungkapkan oleh Jacop Mangole, S.E, salah satu tim pemenangan pasangan WT – AGB.
“Dari segi ekonomi, siapa yang tidak mengenal sosok Welly Titah, juga Anisa Gretsya Bambungan. Tetapi kedua sosok ini tetap rendah hati dan penuh kesederhanaan,” ujar Mangole.
Bahkan, kata Mangole, seperti yang tertangkap kamera di sela – sela tes kesehatan para kontestan Pilkada Talaud, dimana Welly Titah dan Anisa Gretsya Bambungan sedang makan makanan kardus sambil duduk melantai.
Lanjutnya, ia sangat mengagumi sosok Welly Titah yang akrab disapa Ko Poka ini karena selain membaur dengan masyarakat, dalam kesehariannya suka membantu dan menolong sesama.
“Beliau sering berkata, apa yang kita punya hanyalah titipan dari yang maha kuasa. Oleh karena itu, kita tidak boleh berdiam diri saat ada saudara – saudara kita yang lagi membutuhkan bantuan. Ini salah satu hal yang saya suka dari sosok Welly Titah,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Anisa Gretsya Bambungan juga memiliki kepribadian yang sama. Bahkan, dalam kesehariannya, bakal calon Bupati ini hidup seperti masyarakat pada umumnya.
Ia mengungkapkan, seperti halnya masyarakat pada umumnya, sosok ini sering ke kebun. Bahkan, kalau urusan mengolah daging kelapa menjadi kopra, mulai dari mengupas sabut kelapa hingga memanggang, kaum lelaki belum tentu bisa menandinginya.
“Modal karakter yang jujur dan sederhana memang menjadi daya tarik bagi masyarakat. Dan inilah sosok pemimpin yang masyarakat butuhkan. Mengerti dan memahami pahit manisnya kehidupan masyarakat” kata Mangole.
Terpisah, Tirza Sarendeng, salah satu tokoh sekaligus aktivis perempuan asal Kepulauan Talaud menerangkan, pasangan WT – AGB sangat cocok karena mewakili 2 generasi yang berbeda.
“2 generasi yang berbeda jika dipasangkan, maka akan menjadi pasangan yang komplit dan ideal,” tukasnya.
Selain itu, ia juga menuturkan bahwa AGB merupakan representasi kaum mudah dalam menciptakan perubahan di negeri Porodisa.
Peliput : Evan Taarae
Discussion about this post