Sangihe, Barta1.com — Sebanyak 157 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe, diambil sumpah dan janji jabatan di Pandopo rumah jabtan bupati, Rabu, (26/3/2019).
Melalui sambutannya Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes Ezhar Gaghana, mengatakan dalam realitas masyarakat, PNS adalah sebuah pekerjaan yang menjadi dambaan oleh sekian banyak orang. Dan bersyukurlah saudara-saudara (PNS) boleh berada di dalam lingkaran yang menjadi dambaan dan harapan banyak orang.
“Dalam kondisi ini saya perlu mengingatkan, bahwa, memahami tugas dam tanggung jawab seorang PNS, sudah sepatutnya harus merubah pola pikir,” kata Gaghana.
Karena dalam konsep penyelenggaraan pemerintahan saat ini, sudah mengarah pada profesionalisme ril bagi seorang yang bekerja di tatanan pemerintahan untuk mendapatkan jabatan.
“Jadi, bukan karena dia pangkatnya tinggi untuk mendapatkan jabatan. Dan bagi teman-teman PNS yang setiap empat tahun yang normalnya naik pangkat, dan juga bagi teman-teman PNS fungsional naik pangkat setiap dua tahun. Untuk mengejar pangkat mendapatkan jabatan, Saat ini sudah tidak demikian,” jelas dia.
Menurutnya yang dibutuhkan saat ini adalah “kualitas” apalagi sudah ada aturan bahwa P3K dibenarkan untuk mendapatkan jabatan struktural yang bisa bersaing dengan teman-teman ASN dari sisi kualitas.
“Jadi jangan bermimpi jabatan itu datang dengan sendirinya seiring dengan kepangkatan yang dimiliki. Anda boleh punya pangkat tinggi tapi kalau tidak punya profesionalisme, tidak punya loyalitas dan tidak punya kreatifitas jauh sekali dari harapan untuk mendapatkan sebuah jabatan,” tandas Gaghana. (*)
Peliput: Rendy Saselah
Discussion about this post