Minut, Barta1.com – Pasar Airmadidi, Kabupaten Minahasa Utara, kini memiliki wajah baru setelah direnovasi. Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda, didampingi Wakil Bupati Kevin William Lotulung, menerima pengelolaan pasar tersebut dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam acara serah terima yang digelar pada Selasa (11/03/2025).
Renovasi pasar ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara untuk meningkatkan infrastruktur pasar demi mendukung perekonomian masyarakat. Acara serah terima ditandai dengan penandatanganan berita acara antara Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dan Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Sulawesi Utara, Oscar Siagian.
Dalam sambutannya, Bupati Joune Ganda menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Pusat, khususnya Kementerian PUPR, atas dukungan anggaran yang besar untuk renovasi Pasar Airmadidi. Ia berharap, dengan fasilitas baru yang lebih modern dan nyaman, pasar ini dapat menjadi pusat perekonomian strategis di Kabupaten Minahasa Utara.
“Kami berharap Pasar Airmadidi dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat setempat,” ujar Joune Ganda.
Acara ini juga dihadiri secara daring oleh Dirjen Prasarana Strategis Kementerian PUPR, Maulidiyah Indah Junika, serta Dirjen Perdagangan Dalam Negeri yang diwakili oleh Direktur Sarana Perdagangan dan Logistik, Sri Sugih Atmanto. Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Kepala Dinas PUPRD, Deicy Paat, juga turut hadir dalam acara tersebut.
Keberhasilan proyek ini menunjukkan sinergi yang baik antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten dalam mewujudkan pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat Minahasa Utara. (**)
Peliput:
Rolandy Dilo
Discussion about this post