Talaud, Barta1.com – Pramuka Saka Bhayangkara SMP Alo melaksanakan bersih-bersih di pantai Desa Alo, Kecamatan Rainis, Sabtu (23/02/2019). Kegiatan yang diikuti sekitar 20 orang siswa pramuka Saka Bhayangkara ini bertalian dengan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2019.
“Kerja bakti ini dilaksanakan sebagai wujud Pramuka Saka Bhayangkara cinta akan kebersihan lingkungan dan mengajak masyarakat untuk peduli kebersihan lingkungan,” ujar Kanit Binmas Polsek Rainis, Bripka Charles Surya.
“Kegiatan kerja bakti di sekitar pesisir pantai Desa Alo juga sebagai silahturahmi Polri kepada masyarakat yang dilakukan dengan sapa, senyum dan salam kepada masyarakat dan ikut berpartisipasi memelihara kebersihan,” ujarnya.
Setelah melakukan kerja bakti, kegiatan ini dilanjutkan dengan sosialisasi peduli lingkungan yang dilakukan pramuka Saka Bhayangkara SMP Alo terkait dengan peringatan HPSN 2019.
Peliput: Evan Taarae
Discussion about this post