SANGIHE, BARTA1.COM – Sebanyak 36 putra-putri menjadi peserta dalam ajang pemilihan Ungke-Momo Sangihe (UMS) 2018. Kegiatan yang dimulai, hari ini Selasa (24/7/2018) hingga Grand Final pada 26 Juli 2018 nanti.
Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Helmud Hontong mengungkap bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari konsistensi dalam mempromosikan kebudayaan daerah.
“Kegiatan positif ini tentunya juga akan menjadi wadah untuk mempromosikan kebudayaan daerah kita. Selain itu ajang Ungke-Momo Sangihe, juga sebagai wadah generasi muda dalam menampilkan jati diri sebagai warga Sangihe dalam bersaing diera globalisasi saat ini,” kata Hontong.
Dia berharap setiap peserta yang ada, bisa menjadi penggerak serta teladan bagi generasi muda untuk mencintai sekaligus melestarikan nilai-nilai kebudayaan Sangihe. Ia mengimbau bagi peserta UMS yang akan terpilih nanti haruslah siap benar-benar menjadi duta Sangihe dalam berbagai agenda daerah serta siap menjadi utusan di kompetisi berikutnya ajang Nyong Noni Sulut 2018.
“Saya berharap semua peserta Ungke Momo Sangihe bisa mejadi figur teladan serta bisa menjadi motor penggerak pelestarian budaya Sangihe. tetaplah bersemangat dalm mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sampai selesai dan siap terpilih maupun tidak terpilih,” ungkap Hontong.
Diketahui peserta ajang Ungke-Momo Sangihe kali ini diikuti oleh utusan 12 kecamatan dari 15 kecamatan dan 12 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dari 42 OPD dilingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Peliput: Rendy Saselah
Discussion about this post