Manado, Barta1.com – Dua legislator papan atas DPRD Manado, Ronny Jonas Makawata dan Benny Parasan menjadi pimpinan komisi di DPRD Manado.
Ronny dari PDIP menjadi ketua Komisi III sedang Benny Parasan (Gerindra) mulus memimpin Komisi 1.
Dalam rapat pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) yang berlangsung sengit sejak Senin hingga Selasa (7-8/10/2019).
Rapat yang dihadiri 40 anggota DPRD dan pimpin Ketua DPRD Aaltje Dondokambey awalnya membacaan surat-surat masuk oleh Sekretaris DPRD Kota Manado (Setwan). Setelah itu pembacaan nama-nama yang masuk struktur Komisi I, II, III, dan IV untuk menetapkan ketua, wakil ketua, sekretaris dan anggota komisi.
Untuk Komisi I, III dan IV praktis berjalan mulus, namun untuk Komisi II sedikit alot. Bahkan hingga berita ini tayang pemilihan masih dilakukan.
Personil Komisi DPRD Manado
Komisi 1 : Ketua Benny Parasan (Gerindra), Wakil Ketua Vanda Pinontoan (Demokrat), Sekretaris Bobby Daud (PAN), Anggota Jeane Laluyan (PDIP), Christy Masengie, Suharto Ishak Kiu (Gerindra), Robert Tambuwun (Perindo) Meikel Maringka (Golkar), Frangko Wangko (Nasdem).
Komisi III : Ketua Rony Makawata (PDIP), Wakil Ketua Lily Binti(Golkar), Sekretaris Royke Anter (Demokrat). Anggota Frederik Tangkau (Nasdem) Lucky Datau (PAN) Mona Kloer(Gerindra), Jeane Sumilat (PDIP), dan Jurani Rurubua (PSI)
Komisi IV: Ketua Lily Walandha (Demokrat), Wakil Ketua Bambang Hermawan (PAN), Sekretaris Zakarias Tatukude (PDIP), Anggota Rosalita Manday (PDIP), Yanthi Kumendong (Nasdem), Suyanto Yusup (PKS), Sony Lela (Golkar).
Peliput: Albert P Nalang
Discussion about this post