Manado, Barta1.com – Direktur Polimdo, Dra Mareyke Alelo MBA menyambut kedatangan Ciputra Entrepreneurs Club guna membahas program yang akan dilaksankan secara bersama.
“Tadi kita kedatangan dari Ciputra Entrepreneurs Club atau CE Club. Dari kedatangan ini, Kedepannya adik-adik mahasiswa bisa belajar membangun usahanya, serta bisa menabung,” ujar Alelo pada perayaan ibadah Paskah Polimdo yang belum lama ini.

Sedangkan Saul Ering selaku member CE Club ketika diwawancarai Barta1.com, Senin (9/5/2022) mengatakan kedatangannya kembali ke Polimdo guna menindaklanjuti kerjasama antara CE Club bersama Polimdo yang sudah dibahas 22 April 2022, kemarin.
“Kedepannya yang akan CE Club lakukan ialah melatih skill mahasiswa dan tenaga pendidik dengan memberikan workshop serta pelatihan. Sedangkan, mau menjadi member dari CE Club ada biayanya, dan biayanya itu bukan milik kami, tetapi itu berupa tabungan dan akan kembali kepada membernya,” katanya.
Ering menambahkan bahwa CE Club mengajak masyarakat menjadi member adalah bagian dari menanam modal untuk jangka panjang dengan cara menabung. “Saat ini member CE Club sebanyak tujuh ribu,” tuturnya.
“Jika kerjasama CE Club dan Polimdo berjalan. Maka, Polimdo menjadi rounde model dari CE Club ini,” ujarnya sembari menyebut dirinya sudah melakukan presentasi kepada mahasiswa di 2 kelas, di Jurusan Administrasi Bisnis (AB) Polimdo terkait program dari CE Club.
Peliput : Meikel Pontolondo
Discussion about this post